By NUR NADIATUL AZIZAH for nusantarasatu.com
–
Tangerang Selatan, 30 Juni 2024 – Sudah lima bulan berlangsung, saya Nur Nadiatul Azizah Mahasiswa Teknik Informatika Universitas Pamulang berpartisipasi dalam kegiatan Studi Independen Bersertifikat (SIB) di PT. Dwi Inti Putra, atau yang lebih dikenal sebagai MyEduSolve. Selama mengikuti Studi Independen, saya mendapatkan banyak ilmu pengetahuan baru dan pengalaman yang sangat berharga selama program berlangsung, serta teman – teman baru dari berbagai kampus di Indonesia.
Program Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB) merupakan program persiapan karier yang komprehensif dan memberikan kesempatan bagi Mahasiswa untuk belajar di luar program studi dengan jaminan konversi SKS yang diakui perguruan tinggi. Program ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan, keterampilan, dan sikap mahasiswa, sehingga meningkatkan kesiapan dan keterserapan mereka di dunia kerja dan usaha. Selain itu, program ini menghasilkan terobosan dalam penyelesaian persoalan praktis di industri dan organisasi melalui inovasi. Program ini juga mendorong pembangunan nasional dengan menumbuhkan motivasi masyarakat untuk berpartisipasi, serta meningkatkan peran dan kontribusi nyata perguruan tinggi dan mahasiswa dalam pembangunan nasional.
Saya merasa senang dan beruntung bisa mendapat kesempatan belajar bersama MyEduSolve di pathway UI/UX Designer. Banyak pengetahuan baru yang didapatkan selama mengikui program ini, baik itu hard skill maupun soft skill. Dalam kegiatan pembelajaran MyEduSolve memberikan mentor yang professional dan kompeten dibidangnya. Selain itu, di MyEduSolve juga menyediakan mentor untuk kelas career mentoring dan akses pembelajaran GMetrix untuk mengikuti sertifikasi internasional.

NUR NADIATUL AZIZAH for nusantarasatu.com
Proses pembelajaran Studi indpenden ini dilakukan secara daring (online), dimana para peserta wajib mengikui kelas online dari hari senin sampai jumat sesuai jadwal kelas masing-masing. Pada pathway UI/UX Designer di MyEduSolve kompetensi yang dikembangkan adalah UX Research, Intuit Design for Delight Innovator (Design Thinking), Adobe Illustrator, Figma for UI Design, Prototyping dan Usability Testing.
Selain kelas pathway UI/UX, MyEduSolve juga menyediakan kelas Career Mentoring. MyEduSolve juga memfasilitasi kelas ini dengan mentor yang kompeten dibidangnya. Kelas ini dilakukan 1 minggu 1 kali, pada kelas ini peserta diberi bimbingan karir dan gambaran tentang dunia kerja, para peserta juga diberi pengetahuan bagaimana cara membuat CV ATS yang sesuai dengan kriteria CV ATS yang baik dan benar. Selain itu, peserta juga mendapatkan sesi 1 on 1 bersama mentor sebanyak 2 kali. Pada sesi 1 on 1, peserta melakukan interview dan screening CV ATS seakan – akan interview tersebut benar-benar real seperti interview bersama HR.

NUR NADIATUL AZIZAH for nusantarasatu.com
MyEduSolve juga menyediakan kelas tambahan seperti Master Class dan Fun English Corner untuk para peserta. Master class diadakan 1 minggu sekali dengan narasumber yang berbeda-beda setiap minggunya. Tentunya dengan adanya kegiatan ini para peserta mendapat banyak pengetahuan baru serta pengalaman dari setiap narasumber. Untuk Fun English corner juga diadakan 1 minggu 1 kali, dikelas ini para peserta bisa belajar English dengan suasana yang seru dan tidak mebosankan. Pada kelas ini juga bisa menjadi sharing session tentang kemampuan berbahasa inggris dengan mentor dan para peserta SIB di MyEduSolve.

NUR NADIATUL AZIZAH for nusantarasatu.com
Proses pembelajaran materi tentang UI/UX dikelas tidak kalah menyenangkan dari kegiatan di atas. MyEduSolve memfasilitasi mentor yang benar – benar kompeten di bidangnya. Pathway UI/UX Designer Kelas D dimentori oleh Kak Zainal Muttaqin yang merupakan senior UI/UX Designer di Sociolla Indonesia. Mentor menyampaikan materi pembelaaran dengan cara yang mudah dipahami, mentor juga sangat tanggap jika ada pertanyaan atau kesulitan yang dihadapi oleh anggota kelas D. Selama periode kelas berlangsung tentunya diberi tugas dan mini project. Tujuannya agar peserta SIB dapat menerapkan ilmu atau materi yang sudah dijelakan dan dipraktikan oleh mentor.

NUR NADIATUL AZIZAH for nusantarasatu.com


NUR NADIATUL AZIZAH for nusantarasatu.com
Kegiatan terakhir yang wajib di ikuti oleh peserta agar dapat lulus dari program SIB di MyEduSolve adalah Capstone Project. Pada capstone project peserta akan diberi kelompok dimana mereka nantinya akan berkerjasama dengan suatu perusahaan untuk menghasilkan sebuah produk. Untuk capstone project SIB batch 6 ini, MyEduSolve berkerja sama dengan 8 perusahaan dan salah satunya adalah “Metion”. Metion ini merupakan perusahaan yang bergerak dibidang pencatatan peternakan sapi perah dan penjualan produk yang dihasilkan.
Pada capstone project ini saya dan rekan kelompok saya diberi kesempatan untuk me-redesign aplikasi “Bisa Ternak” by Metion. Tugas yang kami dikerjakan selama capstone project antara lain adalah membuat site map dan user flow, membuat research plan, mencari participant dan melakukan user interview, membuat design system dan wareframe, membuat tampilan design dan prototyping, melakukan usability testing kepada participant, membuat system usability survey, dan membuat research report.



NUR NADIATUL AZIZAH for nusantarasatu.com
Pengalaman yang saya dapatkan selama mengikuti Studi Indpenden di MyEduSolve tidak hanya memperkaya pengetahuan, tetapi juga mempersiapkan saya untuk menghadapi tantangan duni kerja yang sebenarnya. Saya sangat senang dan bersyukur atas kesempatan ini dan berterimakasih kepada PT. Dwi Inti Putra (MyEduSolve) dan Universitas Pamulangyang telah mendukung saya selama program ini berlangsung. Saya yakin semua pengetahuan dan pengalaman yang saya dapatkan akan sangat bermanfaat dalam perjalalanan karir saya dimasa depan.
–