
Masjid Raya Sumatra Barat (sc : pemerintah kota padang)
Masjid Raya Sumatra Barat, Padang
Terletak di Kota Padang, memiliki arsitektur yang unik dengan atap yang serupa dengan atap rumah adat Minangkabau. Masjid ini juga tahan gempa lho, Sahabat.

Masjid Raya Sheikh Zayed, Solo
Masjid yang diresmikan pada November tahun 2022 ini terletak di Kota Solo. Arsitekturnya dirancang serupa dengan Grand Mosque di Abu Dhabi, yaitu mencakup 4 menara menjulang, 1 kubah utama yang dikelilingi kubah-kubah kecil, dan ornamen bangunan Timur Tengah.

Masjid Pathok Negara Mlangi, Yogyakarta
Masjid yang berada di bawah naungan Keraton Yogyakarta ini dibangun pada tahun 1755. Lokasinya berada di Kab. Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Tak hanya sebagai tempat ibadah. Pada zamannya, Masjid Pathok Negara juga berfungsi sebagai batas wilayah serta sebagai pertahanan rakyat Masjid Pathok Negara Mlangi merupakan salah satu masjid yang pertama kali didirikan dari 5 Masjid Pathok Negara lainnya.

Masjid Agung Demak, Jawa Tengah
Sesuai dengan namanya, masjid ini berlokasi di Kabupaten Demak. Walaupun telah berdiri sejak abad 15, masjid ini tetap berdiri dengan kokoh dengan arsitekturnya yang khas.
Masjid ini mempunyai empat tiang utama. Tiang di sebelah barat laut didirikan Sunan Bonang, di sisi barat daya didirikan oleh Sunan Gunung Jati, di bagian tenggara didirikan oleh Sunan Ampel. Sedangkan, di sisi timur laut didirikan oleh Sunan Kalijaga. Keempat tiang tersebut disebut empat soko guru

Masjid Raya Al Jabbar, Bandung
Memiliki 27 pintu yang mewakili 27 kabupaten/kota se-Jawa Barat. Masjid ini tak hanya berfungsi sebagai tempat ibadah tapi destinasi wisata religi.

Masjid Agung Jawa Tengah, Semarang
Perpaduan arsitektur Jawa, Timur Tengah, dan Romawi tercermin di masjid ini. Keunikan masjid ini yakni adanya payung raksasa seperti Masjid Nabawi.

Masjid Baitus Shobur, Lampung
Dikenal Masjid 99 Cahaya, masjid ini dihiasi 99 Jubang cahaya bertuliskan Asmaul Husna. Didesain Andra Matin, bangunan mesjid lebih mirip monumen.

Masjid Jamik, Sumenep
Berdiri sejak 1779, masjid ini jadi salah satu yang tertua di Indonesia. Keindahan bangunannya tercipta dari akulturasi budaya Tiongkok, Eropa, Jawa, dan Madura.

Masjid Agung Raudlatul Jannah, Probolinggo
Dipengaruhi arsitektur kolonial Belanda. Masjid ini didirikan oleh bupati pertama yang diangkat VOC, Raden Brojonegoro atau yang dikenal Kanjeng Jimat.