
By RADEN ACHMAD AJRU RAMADHAN for nusantarasatu.com
–
Tangerang Selatan, 8 November 2024 – Pada era digital saat ini, keterampilan komputer menjadi salah satu kebutuhan mendasar yang harus dimiliki oleh generasi muda. Dalam rangka menyiapkan para siswa SD untuk menghadapi tuntutan masa depan, tim mahasiswa dari Universitas Pamulang menggelar kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) di UPTD SD Negeri Kademangan 02 pada tanggal 24 Oktober 2024. Melalui kegiatan ini, para siswa diperkenalkan pada keterampilan dasar Microsoft Word, yang menjadi perangkat lunak utama dalam administrasi modern.
Tim PKM yang diketuai oleh Renaldi Ferrari dan dibimbing oleh dosen pembimbing Farizi Ilham, S.Kom., M.Kom., dan melibatkan anggota tim lainnya, diantaranya Aditya Firsyananda dan Raden Achmad Ajru Ramadhan sebagai Pemateri, kemudian Aditya Firsyananda, Alfinsa Pudya Pratama, Caesar Adhityansyah, dan Rosita Hermalinda Dwi Febrianti sebagai mentor pelatihan, Adinda Sri Wahyuni sebagai Bendahara, Nurdiasih sebagai Sekretaris, dan Muhammad Razik yang bertanggung jawab dalam dokumentasi kegiatan PKM. Kegiatan ini dirancang agar para siswa SD bisa mendapatkan pengalaman langsung dalam menggunakan Microsoft Word. Sesi pelatihan disusun secara menarik agar para siswa dapat menyerap materi dengan mudah dan merasa terlibat.
Mengapa Microsoft Word?
Microsoft Word bukan sekadar perangkat lunak untuk menulis dan menyusun dokumen, namun juga sebagai alat penting yang membantu anak-anak memahami dunia digital. Menguasai dasar-dasar aplikasi ini memberikan keuntungan bagi siswa SD dalam menghadapi masa depan mereka. Melalui pelatihan ini, para siswa belajar tentang fungsi dasar Word, seperti membuat teks, menggabungkan kata, menambahkan gambar, serta membuat tabel. Kegiatan ini sekaligus bertujuan untuk membuka wawasan siswa tentang potensi teknologi dalam mendukung pendidikan.
Langkah-langkah Kegiatan
Acara dimulai dengan pembukaan dan sambutan yang dilanjutkan dengan perkenalan mahasiswa pelaksana PKM. Para pemateri memaparkan materi dasar Microsoft Word pada siswa. Materi meliputi cara membuka dokumen baru, menambahkan teks, menyisipkan gambar, dan membuat tabel sederhana. Siswa-siswi juga diajarkan cara mengedit teks dengan berbagai gaya huruf dan warna agar tampilan dokumen menjadi lebih menarik.
Selain itu, para mentor pelatihan memberikan pendampingan secara langsung kepada siswa yang membutuhkan bantuan lebih lanjut selama sesi latihan. Dengan metode hands-on ini, para siswa dapat langsung mencoba apa yang telah dipelajari sambil mendapatkan panduan dari para mentor.




RADEN ACHMAD AJRU RAMADHAN for nusantarasatu.com
–
Tidak hanya itu, untuk meningkatkan pemahaman dan keterlibatan para siswa, tim PKM mengadakan sesi kuis interaktif setelah pelatihan materi. Kuis ini dirancang agar siswa-siswi dapat menguji kemampuan mereka dalam menggunakan Microsoft Word, dengan memberikan tantangan-tantangan kecil yang harus diselesaikan di dalam aplikasi. Ternyata, metode ini efektif dalam memotivasi mereka, karena banyak siswa yang sangat antusias dan berusaha menjawab dengan cepat dan tepat.


RADEN ACHMAD AJRU RAMADHAN for nusantarasatu.com
–
Pada akhir kegiatan, seluruh tim dan siswa berkumpul untuk sesi foto bersama dan saling bertukar pengalaman. Dengan kegiatan ini, para siswa tidak hanya belajar tentang Microsoft Word, tetapi juga mendapat bekal penting dalam literasi digital. Dalam jangka panjang, keterampilan ini dapat mereka manfaatkan untuk berbagai kebutuhan, baik di bangku sekolah maupun di masa depan.


RADEN ACHMAD AJRU RAMADHAN for nusantarasatu.com
–
Pelatihan seperti ini sangat penting untuk mempersiapkan generasi muda agar mampu beradaptasi dan berkembang dalam dunia digital. Program PKM yang dilaksanakan oleh Universitas Pamulang ini diharapkan siswa-siswi di SDN Kademangan 02 dapat terus memanfaatkan teknologi dalam keseharian mereka dan menjadi generasi yang siap menghadapi tantangan masa depan.
–