
nusantarasatu.com – Tangerang Selatan, 12 Desember 2023 – Mahasiswa Universitas Pamulang mengadakan kegiatan PKM yang bertemakan Memahami Web Phising dan Strategi Kesadaran Pengamanan Data yang Efisien yang di ikuti siswa-siswi SMK Al Amanah , pengadaan kegiatan ini bertujuan untuk membagikan ilmu yang bermanfaat kepada siswa-siswi SMK Al Amanah seputar Memahami Web Phising” pada Jum’at, 24 November 2023.
Melalui inisiatif ini, diharapkan para siswa SMK Al Amanah dapat memahami pentingnya perilaku positif dalam bermedia sosial serta mengenali dan menghindari ancaman phishing yang semakin meresahkan.

Wanda Alpiyandi for nusantarasatu.com
Acara berlangsung mulai pukul 13:00 WIB hingga 14:30 WIB, dan diawali dengan kata sambutan dari Raihan Hasbi Hilal selaku Ketua PKM Serta Bapak Abdul Jabbar, S.Kom. sebagai perwakilan dari pihak sekolah, diselenggarakan secara kondusif dan lancar. Tema utama kegiatan ini adalah meningkatkan pemahaman masyarakat, khususnya siswa SMK Al Amanah Tangerang Selatan, mengenai penggunaan internet yang aman dan waspada terhadap ancaman phishing. Materi sosialisasi disampaikan oleh Rico Jawi, M.Faisal, dan Teuku Alif Rican Aldian.
Selanjutnya setelah selesai penyampaian materi tentang web phising tersebut kegiatan dilanjutkan dengan demonstrasi dari program yang telah disiapkan sebelumnya untuk menunjukan kepada siswa-siswi SMK Al Amanah, lalu kegiatan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab.

Wanda Alpiyandi for nusantarasatu.com
Pada sesi ini mahasiswa Universitas Pamulang memberikan beberapa pertanyaan terkait dengan materi yang sudah disampaikan, bagi siswa-siswi yang bisa menjawab maupun mengajukan pertanyaan telah disediakan bingkisan kenang-kenangan dari mahasiswa Universitas Pamulang.
Sesi selanjutnya merupakan sesi penyerahan plakat dari Universitas Pamulang ke SMK Al Amanah sebagai bentuk kenang-kenangan dan ucapan terima kasih karena sudah diberikan kesempatan dan waktu untuk melaksanakan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) di SMK Al amanah ini.

Wanda Alpiyandi for nusantarasatu.com
Acara ini dimeriahkan oleh dua pembawa acara, yaitu Alfino Nicholas dan Teuku Alif Rican Aldian, yang juga bertugas menyajikan pertanyaan kuis kepada peserta. Sedangkan Rico Jawi memandu jalannya acara. Kegiatan ini turut didokumentasikan oleh tim dokumentasi yang terdiri dari Muhammad Aji Faturahman , Rico Fadillah, dan Wanda Alpiyandi. Mereka bertanggung jawab untuk mengabadikan setiap momen penting selama kegiatan.