
nusantarasatu.com – Tangerang Selatan, 18 Juni 2023 – Untuk memenuhi salah satu mata kuliah pada program Strata 1 Teknik Informatika Universitas Pamulang Kegiatan tersebut dilaksanakan Tanggal 7 Maret 2023. Kegiatan kerja praktek atau biasa yang disebut dengan KP ini berlangsung selama 1 bulan. Kelompok yang terdiri dalam 2 orang yang berisi : Diki Martin dan Ihsan Faturrahman Alfazri. Telah berhasil merancang bangun aplikasi untuk digunakan pada Warehouse PT. Sigma Cipta Utama

Kegiatan Kerja Praktek ini bertujuan memberikan solusi pengolahan data dengan melakukan rancang bangun aplikasi yang mana pada pengelolaan data aset dan non aset warehouse masih menggunakan tata kelola gudang dengan Microsoft excel dan pembukuan data, yang pada pengerjaannya ditemui beberapa kelemahan, diantaranya Tingkat kesalahan yang tinggi dalam pencatatan Data disebabkan Human error juga Rentan terhadap kehilangan data barang, maka sebagai tugas akhir dibuatlah projek “PERANCANGAN APLIKASI INVENTORY DATA ASET PADA PT SIGMA CIPTA UTAMA” Aplikasi yang di susun merupakan aplikasi berbasis Dekstop dengan bahasa pemrograman Java dan didukung MySql (PhpMyadmin) sebagai database.

Pelaksaan kegiatan Kerja Praktek ini berjalan dengan lancar dan berdampak baik, dimana diharapkan setelah adanya Sistem Inventory berbasis Komputer pelaksanaan pengelolaan gudang berjalan secara maksimal dan lebih baik dari pada sebelumnya.

Semoga kegiatan kerja praktek ini dapat memberikan manfaat tak hanya kepada kelompok mahasiswa yang melaksanakan kegiatan tetapi juga kepada Warehouse PT. Sigma Cipta Utama sendiri dan umumnya kepada semua pihak yang terlibat.