SEVENTEEN baru saja merilis teaser terbaru mereka “F*ck My Life: Life in a minute” di channel Youtube HYBE LABELS pada tanggal 14 April pukul 00.00 KST (13 April 22.00 WIB).
Teaser tersebut menampilkan anggota grup dalam latar yang berbeda, menampilkan bakat mereka yang beragam dan visual yang memukau. Video tersebut dibuat dengan gaya sinematik, dengan pencahayaan dramatis dan gerakan kamera cepat yang menambah suasana epik secara keseluruhan.
Perilisan teaser tersebut berdasarkan jadwal promosi menjelang comeback mini album ke-10 mereka yang bertajuk “FML”, yang diupload pada akun official Twitter @pledis_17 pada 3 April.
Para fans yang sangat antusias menantikan perilisan ‘FML,’ yang telah membuat rekor baru dengan melebihi 4 juta pre-order.
Mini album ke-10 SEVENTEEN tersebut akan dirilis pada 24 April pukul 18.00 KST (16.00 WIB).
–

–
Sumber: allkpop.com